Friday, January 9, 2015

Business is Fun



HAPPY CREATION HAPPY CUSTOMERS

Nama saya Gabriella Sunur. Saya memiliki suatu bisnis yang baru saya tekuni yaitu sejak Januari 2014. Bisnis yang saya jalani ini berhubungan dengan bidang design. Kreasi yang saya hasilkan adalah murni hasil rancangan saya sendiri sesuai dengan permintaan customer. Costumer dapat memesan produk yang diinginkan sebagai hadiah atau pemberian untuk event-event tertentu seperti ulang tahun, anniversary, wisuda, dan lain-lain sesuai dengan keinginan mereka. Dalam membuat produk-produk ini dibutuhkan beberapa tahapan. Untuk rancangan karikatur, costumer dapat mengirimkan foto orang yang diinginkan untuk dibuat karikatur dan dapat request sesuai keinginan dalam hal baju atau asesori yang akan digunakan di gambar karikatur tersebut. Setelah itu, saya menyediakan beberapa pilihan media sebagai tempat gambar karikatur tersebut berada. Bisa dibuat untuk pajangan dalam pigura, mug yang bergambarkan karikatur tersebut dan lain sebagainya. Selain karikatur, saya juga menerima pesanan untuk greeting card, t-shirt, dan invitation dengan design yang diinginkan costumer.
Dalam bisnis design produk ini, saya tidak memiliki pegawai atau anak buah untuk membantu berlangsungnya bisnis ini. Saya hanya bekerja sama dengan beberapa vendor untuk printing dan frame saja. Selebihnya, mulai dari design sampai packaging produk adalah murni kreasi saya sendiri. Usaha ini saya jalankan dengan sistem online. Dalam pemasaran bisnis ini, saya menggunakan beberapa sosial media seperti instagram, line, dll. Menurut saya cara ini tergolong cara pemasaran yang efektif karena tidak menggunakan biaya yang berarti serta menggunakan keuntungan dari kemajuan teknologi yang berkembang pesat. Dalam hal penjualan, costumer memesan secara online dan barang yang telah siap sesuai keinginan costumer akan dikirimkan langsung sesuai tempat tujuan masing-masing. Biaya pengiriman adalah gratis bagi masyarakat Surabaya bagian barat, dikenakan tambahan biaya bagi yang bertempat tinggal di Surabaya bagian timur, dan bagi pelanggan yang berada di luar kota Surabaya adalah sesuai dengan tarif lembaga pengirimannya.
            Saat ini bisnis online memang sedang banyak digemari dan dilaksanakan oleh masyarakat di dunia. Keuntungan – keuntungan yang diberikan dari bisnis online sangat menggiurkan apalagi bagi para pebisnis pemula. Mulai dari biayanya yang lebih efisien karena tidak perlu mendirikan/menyewa toko serta dalam hal pemasarannya yang mudah akibat perkembangan teknologi yang pesat. Konsumen juga lebih dipermudah karena tidak perlunya datang ke toko untuk membeli barang tetapi barang yang diinginkan dapat langsung terkirim. Apa lagi yang kalian bingungkan? Mulailah berbisnis because Business is Fun!

Diceritakan kembali oleh:

Maharani P. Wijaya

No comments:

Post a Comment